JCC, setiap fans Tim T JKT48 pasti hapal siapa mereka. JCC merupakan trio yang terdiri dari Jinan Safa Safira (17), Christi (17) dan Cindy Hapsari (18). Ketiganya merupakan member Tim T yang sama-sama berasal dari Generasi 4.
Mereka kerap membuat project bersama, lalu dishare di akun sosial media masing-masing. Tak jarang, ada beberapa fans yang memang ngefans sama paket JCC tersebut, tak hanya Jinan atau Christi atau Cindy-nya saja.
Pada beberapa kesempatan JCC tampil di unit song yang sama yakni di unit Renai Kinshi Jourei (RKJ). Jinan di posisi center.
Dalam salah satu MC di teater RKJ Tim T 22 Januari 2017 lalu, ketiganya bercerita mengenai idol seperti apa yang mereka harapkan. Jika ia jadi fans, Jinan berharap punya idola seperti Rona Anggreani alias Ayen dari Tim K3.
“Aku mau punya idol kayak Kak Rona. Kalau aku liat dia itu kan orangnya baik banget, rendah hati, gak sombong, terus dia juga sabar. Kan jadi idol juga harus sabar,” ujarnya.
“Terus satu kelebihan dia, suaranya juga bagus. Nah aku pengen suaraku bagus kayak dia,” imbuhnya.
Sedangkan Christi atau biasa disapa Kiti ingin punya idol seperti Jessica Veranda alias Ve dari Tim J JKT48. Hanya saja jawaban Kiti sedikit bernada humor.
“Soalnya pertama Kak Ve hsnya sesinya banyak, (dan) sold out. Aku satu sesi aja Puji Tuhan kagak sold out. Kak Ve kalo foto setengah muka like-nya seribu, gue foto setengah muka 50 udah alhamdulillah,” tuturnya yang disusul tawa penonton.
Sementara itu Cindy ingin punya idola seperti Jessica Vania alias Jeje yang baru saja graduate dari JKT48. Menurut Cindy, meski galak, Jeje termasuk senior yang peduli dengan junior-juniornya.
“Kak Jeje meskipun galak tapi baik hatinya, dan peduli juga sama adik-adiknya. Terus Kak Jeje kalo MC juga bagus, aku banyak belajar dari dia,” ungkap Cindy.
Lain JCC, lain juga jawaban member Tim T yang lain. Eve misalnya, dia menjawab ingin punya idola seperti Christi.
“Aku idolnya itu Kak Kiti. Soalnya Kak Kiti itu idol-able banget,” ujar Eve.
“Eh jangan salah, joget dulu,” pinta Kiti.
Eve pun diminta joget ekspektasi, joget baru ala Eve yang lagi ‘in’ banget di kalangan fans Tim T. Dan dengan pasrah, Eve pun joget di depan penonton. :))
— o —
Also read: Ini Daftar 100 Lagu di AKB48 Group Request Hour 2017
Follow us on twitter @GREvitasi and instagram @graciaJKT48. Thank you!