AKB48 melaunching acara TV terbaru mereka, ‘AKB48 no Konya wa Otomari’. Acara tersebut akan tayang perdana pada 5 Oktober 2015 mendatang.
Berdasarkan informasi dari Sponichi Annex, Sabtu (3/10/2015), ‘AKB48 no Konya wa Otomari’ akan tayang di Nippon TV selepas tengah malam. Sebanyak 16 member dari AKB48, SKE48, NMB48, HKT48 dan NGT48 dipilih untuk terlibat di TV show ini.
Baca juga : Surat Gracia di Ulang Tahun ke-17 Shani Indira
Mereka yaitu 7 member AKB48 yang terdiri dari Owada Nana, Murayama Yuiri, Kawamoto Saya, Taniguchi Megu, Hiwatashi Yui, Yokoyama Yui, dan Goto Moe. Empat member SKE48 yang terdiri dari Goto Rara, Azuma Rion, Suda Akari, dan Tani Marika.
Ada Mao Mita yang mewakili NMB48, serta Tanaka Miku dan Nako Tabuki dari HKT48. Sementara itu NGT48 diwakili oleh Yuka Ogino dan Kato Minami.
Sumber: Sponichi
Follow us on twitter: @GREvitasi